Demo Buruh Turun ke Jalan Dengan Berbagai Tuntutan

0

JAKARTA, Update – Hari Buruh Internasiona pada 1 Mei 2024 di Indonesia dirayakan dengan demo-demo buruh yang turun ke jalan. Jakarta dapat dipastikan akan dipenuhi buruh yang datang dari berbagai daerah seputaran Jakarta.

Seperti biasanya area Patung Kuda menjadi titik kumpul. Disebut-sebut ribuan buruh dari Kabupaten Karawang, Jawa Barat, siap masuk ke Jakarta untuk mengikuti unjuk rasa di depan Istana Negara yang jumlahnya sekitar 5000 orang yang tergabung dalam SPSI Karawang.

Dari Tangerang, Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Kabupaten Tangerang, Banten juga akan masuk Jakarta menyampaikan tuntutan ke pemerintah.

Di daerah lainnya, di Surabaya, buruh melakukan demo-demo di Jalan Darmo, Basuki Rahmat, Kebun Rojo, dan titik akhir di depan Kantor Gubernur Jatim.

Diperkirakan ribuan buruh menggelar demo pada peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day yang jumlahnya akan mencapai 20 ribu buruh dari sejumlah daerah di Jatim. Demo Surabaya ini tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Jawa Timur.

Hari Buruh Nasional yang diperingati setiap 1 Mei ini menjadi suatu peristiwa untuk mengenang perjuangan dan pencapaian kaum buruh di Indonesia.

Sejarah Hari Buruh ini bermula di era kolonialisme, di mana para buruh harus bekerja keras dalam kondisi yang tidak manusiawi untuk mendapatkan upah layak.

Perjuangan buruh di Indonesia dimulai pada awal abad ke-20, seiring dengan tumbuhnya industri dan eksploitasi kaum buruh oleh para penjajah, gerakan serikat buruh mulai muncul.

Salah satu yang paling awal adalah Serikat Perjuangan (Sarekat Perjuangan), didirikan pada 1905 oleh para buruh perkebunan di Jawa. Gerakan ini kemudian berkembang menjadi Sarekat Islam, dan mengambil peran dalam perlawanan terhadap kebijakan kolonial dan memperjuangkan hak-hak buruh. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *