Menag Yaqut Cholil Qoumas Didemo Beberapa Ormas, TNI-Polri Berjaga

0

JAKARTA, Update –  Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Jumat Siang  didatangi  sejumlah pendemo Jumat   (4/3) yang mempersoalkan pernyataan Menteri Agama Yaqut Chlil Qoumas soal azan dan lolongan anjing.

Pelaksana Redaksi EmitenUpdateFrans S. Pong yang juga berada ditengah-tengah pendemo mendengarkan berbagai permintaan orator yang berada diatas kendaraan yang disebut sebagai mobil Komando. Orator tidak hanya satu orang, ada beberapa orator yang dipersiapkan bergantian menyuarakan beberapa imbauan.

Pendemo yang membawa spanduk dengan aneka pesan dikawal sejumlah aparat TNI dan Polri yang berjaga-jaga diseputaran Kantor Kementerian Agama hingga di depan Kantor Kementerian Luar Negeri.

Selain sejumlah personel tentara dan polisi termasuk Polisi Wanita ikut berjaga, terlihat dibagian dalam Kantor Kemenag beberapa kendaraan Water Canon dengan personel yang siap sedia melakukan tugasnya bila terjadi hal-hal yang tidak  diinginkan. Tidak hanya dari Sat Sabhara dan Satserse yang diterjunkan mengawal jalannya demo, terlihat juga sepasukan Polairud dengan seragan biru.

Ramainya massa yang mengikuti demo membuat petugas menutup jalan Lapangan Banteng Barat di depan Kemenag. /fsp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *